Lamongan – MI dan MTs Unggulan Sabilillah Lamongan sukses menggelar acara Tasyakuran Haflah Akhirussanah Tahun Ajaran 2024/2025 dengan penuh kemeriahan dan kekhidmatan pada Hari Kamis, 19 Juni 2025, bertempat di gedung Sport Center Lamongan. Acara ini menjadi penutup manis bagi seluruh rangkaian kegiatan akademik selama satu tahun, sekaligus sebagai momen syukur atas kelulusan siswa kelas VI MI dan kelas IX MTs Unggulan Sabilillah.

Mengusung konsep tasyakuran yang dikemas dalam nuansa religius dan edukatif, acara ini diisi dengan penampilan seni islami, sambutan dari pimpinan yayasan, kepala kemenag Lamongan, perwakilan wali murid, serta doa bersama sebagai ungkapan rasa syukur kepada Allah SWT atas capaian yang telah diraih oleh para siswa dan seluruh civitas madrasah.

















Yang membuat acara semakin semarak dan tak terlupakan, yayasan Sabilillah menghadirkan bintang tamu istimewa, yaitu Aviwkila, duo musisi nasional asal Jakarta yang dikenal melalui berbagai hits viral mereka di media sosial dan platform digital. Kehadiran Aviwkila berhasil menghipnotis ratusan hadirin yang terdiri dari siswa, wali murid, guru, serta tamu undangan. Lagu-lagu yang dibawakan mereka menciptakan suasana hangat, penuh kebahagiaan, dan semangat persaudaraan.





Acara ditutup dengan pengambilan raport belajar siswa semester genap pada tahun ini. Dengan terselenggaranya Tasyakuran Haflah Akhirussanah ini, Yayasan Sabilillah Lamongan menegaskan komitmennya dalam memberikan pendidikan terbaik yang mengintegrasikan nilai-nilai keislaman, akademik, seni, dan budaya secara harmonis.


Beri Komentar